Minggu, 03 November 2019

Review Susu Puregrow Organik




Susu Organik

Susu Organik adalah susu yang berasal dari sapi organik yang pemberian pakannya hanya rumput, tidak disuntik hormon pertumbuhan maupun antibiotik. Pemberian rumput atau makanannya pun bebas pestisida dan pupuk kimia. Hal ini dilakukan agar susu yang dihasilkan bebas dari residu bahan kimia seperti residu pestisida dan antibiotik. Tata laksana pemeliharaan sapi organik selalu diseleksi dan dipantau secara ketat oleh peternak agar susu yang dihasilkan terjaga kualitasnya.

Adapun manfaat dari susu organik adalah :

1.     1. Mendukung pertumbuhan dan kesehatan tulang

Susu sapi organik mengandung protein dan mineral penting seperti kalsium, fosfor, magnesium, mangan, zink, vitamin D, dan vitamin K. Semua nutrisi ini dibutuhkan untuk membangun tulang yang kuat di masa anak-anak.

2.     2. Menjaga kesehatan jantung dan penyakit kronis lainnya.

Kandungan asam lemak omega 3 pada susu organik lebih banyak dibanding susu non organik. Namun, kandungan asam lemak omega 6 pada susu organik lebih sedikit.

Asam lemak omega 3 dan 6 dibutuhkan oleh tubuh dengan kandungan perbandingan yang seimbang. Untuk memenuhi asupan lemak omega 3 dan 6 yang seimbang, anak bisa mendapatkannya dari susu organik.

3.    3. Berpotensi meningkatkan fungsi otak

Kandungan asam lemak omega 3 paling banyak dikandung oleh susu organik. Asam lemak ini juga dikenal sebagai nutrisi yang menyehatkan otak. Asam lemak omega 3 memiliki senyawa antiinflamasi yang bisa mencegah peradangan pada sel-sel di otak sehingga fungsinya tidak akan terganggu. Salah satu manfaat dari omega 3 adalah untuk mempertajam daya ingat.

  
Puregrow Organik

Puregrow Organik adalah susu pertumbuhan organik pertama di Indonesia dengan sertifikat halal dan organik Eropa maupun Indonesia. Puregrow organik ini bermanfaat untuk menunjang tumbuh kembang anak usia 1-3 tahun.
Susu Puregrow organik ini sangat menjamin kualitas susunya yang terbukti telah mendapatkan sertifikasi dari European Union Organic Certification dan Organik Indonesia. Puregrow Organik juga telah memenuhi standar pengolahan organik dalam Codex Alimentarius yang telah disepakati oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) serta sesuai standar keamanan pangan BPOM Republik Indonesia.

Dosis dan Kandungan Puregrow Organik

Puregrow Organik sebaiknya dikonsumsi 2-3 gelas setiap hari. Dalam satu gelas Purgrow Organik, terkandung :

  •         omega-3, omega-6, dan DHA yang berfungsi untuk mendukung kemampuan berpikir anak.
  •         FOS dan GOS yang berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan melancarkan fungsi pencernaan anak, serta mendukung perkembangan bakteri baik di dalam saluran cerna
  •         Protein, Kalsium, dan Vitamin D yang berfungsi untuk mengoptimalkan pertumbuhan fisik anak
  •         Kandungan  vitamin dan mineral lainnya dibutuhkan untuk meningkatkan metabolisme dan menjaga kesehatan anak secara keseluruhan.


Review Susu Puregrow Organik

Setelah kurang lebih 3 hari anakku mengonsumsi susu Puregrow ini, anakku menjadi lebih sehat, lebih aktif, serta ceria. Rasa susunya juga enak karena tidak adanya tambahan gula lagi sehingga rasa yang alami dari susu sapi ini anakku suka. Pecernaan anakku terasa lebih baik karena terbukti dari BAB nya yang lancar.


Sumber :
Hellosehat.com. (2019, 1 Juli). Jangan Khawatir, Susu Organik itu Aman dan Kaya Manfaat bagi Anak. Diakses pada 4 November 2019, dari https://hellosehat.com/hidup-sehat/nutrisi/manfaat-susu-organik-untuk-anak/.
Alodokter.com. Puregrow Organic. Diakses pada 4 November 2019, dari https://www.alodokter.com/arla-puregrow.

Pasta Gigi Enzim Fresh Mint


Beberapa waktu lalu gw dapet sampel gratis Pasta Gigi Enzim Fresh Mint dari Home Tester Club Indonesia.
Di sini gw akan jelasin dulu apa itu Pasta gigi Enzim Fresh Mint..

Pasta Gigi Enzim Fresh Mint adalah pasta gigi yang terbuat tanpa menggunakan detergent sehingga tidak menghasilkan busa saat digunakan atau terkena air.